Sunday, October 9, 2016

Van Dijk Kecewa Kelakuan Kiper Madura United


Sergio van Dijk mengaku kecewa oleh masih adanya pemain sepak bola di Indonesia yang kurang respek terhadap sesama atau rekan seprofesi.

Hal itu diungkapkan van Dijk dalam menanggapi insiden perselisihan dirinya dengan kiper Madura United Joko Ribowo dalam laga lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 di Stadion Bangkalan, Sabtu (9/10/2016).

Dalam laga tersebut van Dijk dan Joko sama-sama harus menerima kenyataan pahit setelah diusir wasit. Meski tayangan televisi sebenarnya menunjukkan jika van Dijk tak melakukan tindakan di luar batas, justru Joko yang tertangkap melakukan aksi pemukulan.

"‎Setiap minggu aku lihat di sepak bola Indonesia ada pemain yang kurang menghormati satu sama pemain lain. Aku nggak ngerti. Minggu kemarin lawan Persiba, satu tekel di pinggir lapangan kepada Zulham (Zamrun) itu gak bisa diterima," jelas van Dijk seperti dilansir Galamedianews.com, Minggu (9/10/2016).

Menurutnya, sebagai pemain sepak bola profesional yang sama-sama mencari kehidupan dan uang dari sepak bola semestinya harus saling menghormati di lapangan.

"‎Kami harus menghormati pemain lain juga dan itu bagaimana kalau cedera parah? Seperti yang dialami Zulham. Aku nggak suka ada pemain yang kasar dan membuat cedera pemain lainnya," ujarnya.

Van Dijk pun secara terang-terangan mengungkapkan, tidak suka dengan tindakan Joko Ribowo yang bersikap kasar.

"‎Aku nggak suka dan mudah-mudahan di masa depan tidak terjadi lagi, keputusan wasit mau gimana lagi. Aku Kira hanya kiper yang diberi kartu tapi aku juga," pungkasnya.(*)

Artikel Terkait